PEMBENTUKAN PETUGAS JAGA WARGA TINGKAT PADUKUHAN

Staf Perencanaan 06 Desember 2023 15:03:42 WIB

Girisuko (SIDA) Rabu, 06 Desember 2023
Kalurahan Girisuko telah membentuk Petugas Jaga Warga di sembilan Padukuhan Kalurahan Girisuko yang dilaksanakan dua berturut turut dari hari Selasa Hingga hari Rabu, Tanggal 5 s.d 6 Desember 2023.
Pelaksanaan kegiatan ini di fasilitasi oleh Satuan Polisi Pamong Praja Gunungkidul Daerah Istimewa Yogyakarta. Hadir dalam kegiatan ini Kabid Polisi Pamong Praja Gunungkidul Beliau Bapak Tri Sugiyardi dan didampingi Kasi Radal Pol PP Kabupaten Gunungkidul serta beberapa anggota Pol.PP Gunungkidul
Dalam pembentukan Petugas Jaga warga ini Hadir Pendamping Jaga Warga Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta selalu Narasumber dalam pembentukan Petugas Jaga Warga tingkat Padukuhan yaitu Bpk. Dian Pamungkas dan Bpk. Melky .
Dasar hukum pembentukan Petugas Jaga Warga ini adalah Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 28 tahun 2021 tentang jaga warga
Dalam sambutanya Bpk. Tri sugiyardi menyampaikan , mengapresiasi antusias warga dalam pembentukan Petugas Jaga Warga tingkat Padukuhan terbukti dari kehadiran warga sejumlah 25 orang utusan dari masing masing Padukuhan dari unsur Tokoh Masyarakat, TokohAgama, Tokoh Budaya ketua lembaga Padukuhan unsur Tokoh Perempuan serta karangtaruna, harapan nya kedepan bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab selaku Petugas Jaga Warga yang pada akhirnya bisa meningkatkan keamanan ketertiban, kesejahteraan, menjadi motifator pranata pranata sosial, menjadi mediator dalam penyelesaian konflik serta memberikan saran dan pendapat atau usulan kepada ketua RT, ketua RW dan Dukuh atau secara umum menjadi mitra Dukuh dalam melaksanakan ketugasannya.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

APBDesa Girisuko

Open Data for Gender

Open Data APBD